Minggu, 17 Juli 2011

Game Yakuza Berhadiah Kencan Host3ss di Dunia Nyata


Jepang memang negara unik yang belum ada tandingannya di dunia. Dengan garis batas tabu yang tampaknya samar, Jepang memang dengan leluasa mengembangkan kreativitas. Dari menciptakan teknologi mumpuni yang inovatif hingga karya kreativitas yang mungkin tidak dapat diterima budaya negara lain. Semua hal ini menyebabkan gaya hidup orang Jepang tak akan Anda temukan di tempat lain, termasuk sisi dunia malamnya. Dimana lagi Anda akan menemukan Host dan Hostess Club yang mengusung etika di dalamnya?

Berbeda dengan persepsi sebagian besar masyarakat di Indonesia, Host dan Hostess di Jepang bekerja tak ubahnya teman minum saja, tidak lebih. Konsumen yang menggunakan jasa mereka juga harus patuh pada ketentuan etika, seperti bersikap sopan dan tidak kasar. Tidak heran jika club seperti ini menjadi teman favorit para pekerja yang butuh tempat melepas stress kerja. Harga hidangan yang mahal di dalamnya membuat club seperti ini menuntut ekstra budget. Namun bukankah menyenangkan jika dapat melakukannya secara gratis? Sega melalui game terbarunya, Yakuza of The End menawarkan kesempatan itu.










Bekerja sama dengan situs hostess Naimaga, Sega memberikan kesempatan kepada 30 pemenang terpilih untuk merasakan kesempatan “kencan” dengan dua hostess terkenal yang menjadi model di Yakuza of The End. Mereka adalah Erika Mizushima dan Yuria Hayashida. Bagi gamer Jepang yang menginginkan kesempatan ini hanya perlu memasukkan nama di situs Naimaga dan menunggu proses undian. Kencan ini sendiri baru akan dilakukan 1 Agustus – 13 Agustus mendatang.

Game Yakuza dari SEGA memang terkenal karena kemampuannya memotret kehidupan Yakuza dalam lingkup dunia nyata Jepang. Berbalutkan action yang keren, franchise yang sudah memasuki seri keempatnya ini berhasil sukses luar biasa. Menyewa hostess terkenal seperti ini memang menjadi metode promosi yang mumpuni untuk gamer Jepang. Untuk kita yang berada di luar Jepang? Selamat mupeng!


http://noveloke.co.cc/cooment.gif
Di Like Ya Gan

Sumber :[Andriasang.com]

0 komentar:

Posting Komentar